TERIMA KASIH TELAH BERKUNJUNG DI WEBSITE SMA NEGERI 2 LIWA

BUKA MPLS DARING, KEPALA SEKOLAH SEMANGATI SISWA BARU SMA NEGERI 2 LIWA

Sesuai kalender pendidikan TP. 2020/ 2021, SMA Negeri 2 Liwa mengawali kegiatan dengan masa pengenalan lingkungan sekolah. Kali ini MPLS dilaksanakan dalam jaringan (online) selama tiga hari kedepan, 13-15 Juli 2020. Budi Wiryawan, S.Pd., selaku kepala sekolah membuka acara melalui kanal Youtube SMA Negeri 2 Liwa, Senin (13/07).

Mengusung tema “semangat berjuang bersama menuju SMA Negeri 2 Liwa hebat dan berjaya”. Panitia menjabarkan kedalam 12 materi, antara lain ; Pengenalan Visi, Misi, dan Program Unggulan Sekolah, Pola Hidup Sehat di tengah Pandemi dan Protokol Kesehatan Pencegahan Covid-19 di lingkungan sekolah, Kurikulum Sekolah, Cara belajar efektif dan metode pembelajaran, Pengenalan Tata tertib sekolah, Pengenalan Pendidik dan Tenaga Kependidikan, Wawasan Wiyata Mandala, Gerakan Literasi Sekolah, Kepramukaan, Bahaya Narkoba dan Pergaulan Bebas bagi Generasi Muda, Penanaman dan penumbuhan akhlak dan karakter, Pengenalan Situs Megalitikum Batu Berak, serta Pengenalan Kopi Robusta Lampung Barat.

“MPLS kita laksanakan secara daring. Seluruh peserta didik baru bergabung ke grup WhatsApp kelompok yang sebelumnya telah kita informasikan melalui website sekolah. Kemudian setiap kelompok akan didampingi oleh guru pendamping. Semua teknis kegiatan dibagikan melalui grup tersebut”, papar Budi Wiryawan.

Masih menurut Budi, pelaksanaan MPLS memiliki dasar Permendikbud No. 18 Tahun 2016 tentang Kegiatan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) bagi Peserta Didik Baru, SE Mendikbud No. 04 Tahun 2020 tentang Pelaksanaan Kebijakan Pendidikan dalam Masa Darurat Penyebaran Corona Virus Disease (Covid-19), dan Standar Operasional Prosedur (SOP) dalam Pelaksanaan Pembelajaran Kenormalan Baru pada Satuan Pendidikan Terkait Masa Pandemi Covid-19 di Provinsi Lampung.

Pada video pembukaan, Budi menyampaikan permintaan maaf karena belum bisa bertatap muka langsung dan berharap peserta didik baru bisa mengikuti agenda sesuai jadwal. Meskipun secara daring, Budi berharap semua peserta aktif dan selalu semangat.

Posting Komentar

0 Komentar